Cara Service Lampu LED Mudah

Pengertian lampu LED
Lampu LED tentu bukan sesuatu yang asing di telinga kita. Bahkan sekarang ini, hampir setiap rumah dan bangunan sudah menggunakan lampu ini. Lampu LED merupakan lampu dengan komponen elektronik bernama LED (light emitting diode) yakni salah satu dari banyak jenis perangkat semikonduktor yang mengeluarkan cahaya ketika arus listrik melewatinya.Cara kerja lampu LED adalah dengan mengubah energi listrik menjadi energi cahaya sehingga menghasilkan cahaya yang terang.

Jika menggunakan lampu LED selama empat jam per hari, maka lampu tersebut bisa bertahan selama 20 tahun. Tetapi sejumlah faktor, semisal ruang yang terlalu sempit, daya listrik terlalu besar, atau terlalu sering mematikan dan menyalakan lampu, bisa membuat lampu LED rusak. Kamu tidak perlu terlalu cepat mengganti lampu LED di rumah. Kamu bisa menggunakan sejumlah cara memperbaiki lampu LED ini. Selain tidak sulit, mempraktikkan cara ini juga bisa menghemat pengeluaran kamu.

Cara Service Lampu LED Mudah

Cara Service Lampu LED Mudah

Kelebihan lampu LED antara lain :
  1. Ramah lingkungan
  2. Tidak mudah panas
  3. Cahaya yang dihasilkan lebih terang
  4. Hemat energi listrik
  5. Usia pemakaian yang panjang
  6. Memiliki pilihan bentuk, kecerahan dan warna bermacam-macam
  7. Langsung terang (tanpa proses pemanasan terlebih dahulu)
  8. Hemat biaya listrik

Cara service lampu LED mati total tanpa gejala apapun 

  1. Buka casing lampu dengan cara di putar. Jika sulit, gunakan heater atau hair drier untuk melonggarkan lem pada casing lalu buka casing lampu.
  2. Tes satu per satu Led chip dengan Avometer. Jika ada LED chip yang tidak berfungsi, tandai LED tersebut.
  3. Jika tidak memiliki Avometer, lihat pada LED chips yang ada dan perhatikan apakah ada bercak gosong hitam pada LED chip atau tidak. Jika ada, artinya LED chip tidak berfungsi.
  4. Lepaskan bagian komponen pada luar LED, lalu letakkan di elemen solder.
  5. Lepas LED chip yang rusak menggunakan pinset.
  6. Satukanlah sisi positif dan negative menggunakan solder sebagai jalur penghubung LED chip yang lain.
  7. Test lampu apakah sudah menyala atau belum.

Jika lampu LED tidak terang atau redup, kemungkinan terjadi akibat beberapa faktor yaitu tegangan yang tidak stabil atau turun, dioda bridge rusak atau resistor yang rusak.

Jika kerusakannya terdapat pada dioda bridge, kami sarankan untuk membeli lampu baru.

Cara Service Lampu LED Mudah

Cara Service Lampu LED Mudah

Cara Servis lampu LED yang redup adalah sebagai berikut :

  1. Buka casing lampu LED
  2. Ukurlah tegangan resistornya
  3. Jika ada titik resistor yang tegangannya turun, berikan flux
  4. Solder titik kapasitor
  5. Lepaskan kapasitornya lalu ganti menggunakan kapasitor baru
  6. Pasang kembali casing lampu LED
  7. Test apakah lampu LED sudah dapat menyala terang atau belum

Namun jika tidak dalam kondisi darurat dan malas untuk memperbaiki lampu LED, kalian dapat membeli lampu LED di toko atau warung terdekat.