Cara Mencuci Sepatu Bahan Leather

Sepatu ialah aksesoris fashion yang pasti dimiliki banyak orang dari yang muda hingga tua. Sepatu memiliki banyak ukuran, model serta bahan dasar. Salah satu bahan dasar sepatu yang sangat terkenal ialah bahan leather atau yang biasa dikenal bahan kulit. Tidak sembarangan untuk membersihkan sepatu karena bahan dasar yang berbeda salah satunya sepatu dengan bahan dasar leather. Jadi bagaimana cara membersihkannya? Berikut ini ialah cara mencuci sepatu bahan leather.

BACA JUGA ARTIKEL LAINNYA :

MENCUCI TALI SEPATU PUTIH

cara mencuci sepatu bahan leather

Langkah-langkah membersihkan sepatu kulit

  1. Membersihkan Sepatu Kulit.
    Hilangkan kotoran atau debris menggunakan sikat sepatu yang lembut. Dengan lembut gosokkan sikat pada permukaan sepatu untuk membersihkan kotoran yang menempel. Jangan menggosok terlalu keras karena dapat merusak kulit. Jalankan sikat secara menyeluruh di sepanjang jahitan dan sol sepatu
  2. Lepaskan tali sepatu.
    Apabila sepatu kulit Anda mempunyai tali, lepaskan talinya dengan lembut dan simpan di tempat yang aman. Ini untuk mencegah agar talinya tidak kotor terkena produk pembersih dan semir. Jika kotor, cucilah tali sepatu menggunakan mesin cuci atau tangan.
  3. Seka sepatu dengan kain yang basah dan sedikit sabun.
    Celupkan kain ke dalam air dan peras. Teteskan sedikit sabun cair yang lembut atau pembersih kulit pada kain. Secara perlahan gosokkan kain tersebut ke permukaan sepatu kulit.
  4. Seka kembali sepatu tersebut dengan kain basah dan biarkan mengering.
    Bersihkan sisa sabun dari sepatu kulit. Keringkan sepatu dengan meletakkannya di ruangan yang sejuk. Jangan menempatkan sepatu di dekat pemanas karena bisa membuat sepatu retak atau berubah warna

    cara mencuci sepatu bahan leather

  5. Bersihkan kotoran yang melekat di sepatu dengan tisu bayi.
    Apabila Anda sedang berada di luar rumah dan sepatu kulit Anda kotor atau lecet, bersihkan sepatu tersebut dengan tisu bayi. Tisu bayi merupakan bahan yang cukup lembut sehingga tidak merusak kulit. Kandungan pelembap dalam tisu bayi bisa digunakan sebagai kondisioner pada sepatu kulit
  6. Hilangkan noda garam dengan campuran yang terbuat dari cuka dan air.
    Campurlah cuka dan air dengan perbandingan yang sama. Celupkan kain yang bersih ke dalam campuran dan gosokkan dengan lembut pada permukaan sepatu. Lap sepatu Anda sekali lagi dengan kain lain yang bersih dan lembap
  7. Oleskan semir sepatu pada kulit.
    Tuang beberapa tetes semir sepatu kulit pada kain yang bersih. Gosokkan kain tersebut pada permukaan sepatu dengan gerakan kecil dan memutar. Bersihkan sisa semir menggunakan kain bersih yang lain.Jangan mengoleskan semir pada bagian sepatu yang bukan terbuat dari kulit.

Itu tadi ialah langkah – langkah dalam membersihkan sepatu dengan bahan dasar leather. Bagaimana mudah bukan? Selain mudah, bahan –  bahan yang ditemukan pun mudah didapatkan di lingkungan sekitar. berikut adalah tips dari kami, selamat mencoba!